Sukacita Karyawan PT MAP di Godong Ijo

Tahun 2016 berasa begitu unik. Tepat di semester pertama ada momen libur lebaran. Waktu rehat ini patut disyukuri, selain digunakan untuk istirahat dan beribadah, juga menjadi kesempatan bagi karyawan PT. Media Artha Pratama (MAP) untuk mensyukuri pencapaian yang telah diraih.

Jika pada tahun- tahun sebelumnya kegiatan perusahaan baru mulai menggeliat pada bulan ketiga, tahun ini dari awal tahun saja sudah banyak pameran terselenggara. Kesibukan di awal tahun juga dirasakan di divisi publikasi. "Alhamdulilah, Puji Tuhan, semua ini patut disyukuri," kata Nina Anggraeni, Direktur PT. MAP.  

Salah satu wujud syukur tersebut, PT MAP menyelenggarakan buka puasa bersama untuk semua karyawannya sebelum libur lebaran. Kegiatan yang diselenggarakan di Godong Ijo, Depok, Jawa Barat itu diisi dengan lomba mancing, buka bersama, door prize dan pembagian bingkisan lebaran.

Ada dua hal berbeda di acara bukber yang berlangsung pada Jumat, 24 Juni 2016. Pertama, ada dua mitra PT. MAP yang patungan untuk mempersembahkan hadiah utama untuk door prize. Hadiah dari perusahaan percetakan dan cutting sticker tersebut adalah berupa televisi led berukuran 32 inchi. Kedua, PT. MAP secara resmi meluncurkan seragam baru untuk semua karyawannya. "Baju ini menjadi identitas kita, terutama dipakai untuk mereka yang standby saat pameran," ungkap Anggraeni bangga.

Di akhir acara, Anggraeni menyatakan terima kasihnya kepada semua karyawan yang telah sepenuh hati dan sekuat tenaga memberikan yang terbaik untuk para klien. Semoga libur lebaran dan pertemuan dengan keluarga yang dikasihi dapat memberikan semangat tambahan untuk kembali berkarya, kembali memberikan yang terbaik, sembari terus bersyukur atas hari-hari yang Tuhan anugerahkan untuk kita semua.

Berita Terkait

Komentar: